[go: up one dir, main page]

William Bateson

ahli biologi asal Britania Raya

William Bateson (lahir di Whitby, Yorkshire, Inggris 8 Agustus tahun 1861 - meninggal di London, Inggris 8 Februari tahun 1926) adalah seorang ahli biologi yang juga merupakan orang Inggris pertama yang menjadi profesor atau guru besar dalam ilmu genetika.[1] Berbagai terobosan dalam penelitian dan penemuan yang Ia hasilkan membuat para ilmuwan modern menjuluki Bateson sebagai ahli biologi mendahului zamannya.[2] Bateson berjasa dalam mengaplikasikan konsep percobaan yang dilakukan oleh Gregor Mendel ke dalam teori evolusi yang dikembangkan oleh Charles Darwin sebagai dasar dalam mempelajari pewarisan sifat.[3] Konsep ini Ia sebut sebagai ilmu genetika yang merupakan cabang baru dalam ilmu biologi.[3] Hasil Percobaan Bateson pada masa lampau menghasilkan bukti-bukti sebagai dasar dalam memahami pewarisan yang berkembang dalam ilmu genetika modern.[1] Bateson juga dikenal sebagai penemu tentang genetika manusia yang menjadi dasar mempelajari penyakit yang diwariskan dan pengobatannya.[4] Bateson merupakan pendiri Jurnal Genetika (bahasa inggris: Journal of Genetics) bersama Reginald Crundall Punnett pada tahun 1911.[5]

William Bateson
William Bateson
Lahir8 August 1861
Robin Hood's Bay
Meninggal8 Februari 1926(1926-02-08) (umur 64)
KebangsaanInggris
Dikenal ataspewarisan sifat dan pendiri journal of genetics
Karier ilmiah
Bidanggenetika

Kehidupan pribadi

sunting

William Bateson lahir di Whitby Inggris pada tanggal 8 Agustus 1861 dari pasangan Anna Aiken Bateson dan William Henry Bateson.[3] Ketika itu ayahnya sedang menempuh pendidikan masternya di St. John’s Universitas Cambridge.[4] Bateson dibesarkan di rumah yang nyaman dengan lima saudara kandung dan sosok ayah yang cerdas.[2][3] Ketika masih kecil Bateson pernah ditanya mengenai cita-citanya kelak ketika besar.[6] Ia menjawab bahwa Ia ingin menjadi seorang naturalis, namun apabila dia tidak mampu maka ia harus menjadi seorang dokter.[6] Di sekolah Bateson sangat menyukai mata pelajaran yang berhubungan dengan ilmu alam ketimbang sejarah.[6] Pada tahun 1986 Bateson menikah dengan Caroline Beatrice Durham yang juga merupakan seorang peneliti.[3][7] Dari pernikahannya tersebut Bateson dan Beatrice memiliki seorang anak yang diberi nama Gregory Bateson.[7] Saat ini Gregory Bateson menjadi seorang ahli antropologi.[7]

Pendidikan dan pekerjaan

sunting

Bateson melalui pendidikan menengahnya pada sekolah menengah Rugby di Rugby Inggris.[7] Setelah lulus Bateson melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi St. John’s di Cambridge pada tahun 1879.[3] Di Cambridge Ia mempelajari ilmu alam dengan mengambil jurusan zoologi.[2] Dua orang profesor Cambridge Adam Sedgwick dan Walter Frank Raphael Weldon banyak mempengaruhi Bateson saat mempelajari embriologi dan anatomi.[3] Pada musim panas antara tahun 1883 – 1884 Bateson bekerja pada proyek pencarian asal-usul vertebrata di Laboratorium Zoologi Chesapeake yang berlokasi di Hampton, Virginia, Amerika Serikat.[3] t Di sana Bateson bekerja dibawah bimbingan William Keith Brooks, seorang profesor dari Universitas Johns Hopkins.[3]

Rujukan

sunting
  1. ^ a b "William Bateson". britannica.com. Diakses tanggal 9 Mei 2014. 
  2. ^ a b c Patrick Bateson (2002). "William Bateson: a biologist ahead of his time" (PDF). Journal of Genetics. Indian Academy of Sciences. 81. Diakses tanggal 9 Mei 2014. 
  3. ^ a b c d e f g h i {{cite web|url=Samantha Hauserman (2014). "William Bateson (1861-1926)". Arizona School of Science. ISSN 1940-5030. Diakses tanggal 9 Mei 2014. 
  4. ^ a b Peter S. Harper (2005). "William Bateson, human genetics and medicine". Hum Genet. Springer-Verlag. 10. Diakses tanggal 9 Mei 2014. 
  5. ^ A. W. F. Edwards (2012). "Reginald Crundall Punnett: First Arthur Balfour Professor of Genetics, Cambridge, 1912". genetics. Genetics Society of America. 192: 1-4. Diakses tanggal 8 Mei 2014. 
  6. ^ a b c Cold Spring Harbour Laboratory. "William Bateson (1861-1926)". dnalc.org. Diakses tanggal 9 Mei 2014. 
  7. ^ a b c d "William Bateson". Soylent Communications. 2014. Diakses tanggal 9 Mei 2014.