[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Orsay

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Orsay
Balai Kota
Balai Kota
Lambang kebesaran Orsay
Lokasi (warna merah) antara dalam dan luar kota Paris
Lokasi (warna merah) antara dalam dan luar kota Paris
Koordinat: 48°41′57″N 2°11′15″E / 48.6993°N 2.1875°E / 48.6993; 2.1875
NegaraPrancis
RegionÎle-de-France
DepartemenEssonne
ArondisemenPalaiseau
KantonOrsay
AntarkomuneCommunauté d'agglomération du Plateau de Saclay
Pemerintahan
 • Wali kota (2008–2014) David Ros
Luas
 • Land17,97 km2 (308 sq mi)
 • Populasi2
16.638
 • Kepadatan Populasi221/km2 (54/sq mi)
Kode INSEE/pos
91471 / 91400
Ketinggian51–160 m (167–525 ft)
(rerata 90 m or 300 ft)
1 Data Pendaftaran Tanah Prancis, tak termasuk danau, kolam, gletser > 1 km² (0.386 mi² atau 247 ekar) dan muara sungai. 2 Population sans doubles comptes: penghitungan tunggal penduduk di komune lain (e.g. mahasiswa dan personil militer).

Orsay merupakan sebuah komune di Essonne, Île-de-France di pinggiran barat daya Paris, Prancis. Terletak 20.7 km (12.9 mil) dari pusat kota Paris.

Terdapat sebuah desa bernama Orsay di tempat ini sejak 999, dan gereja pertama didirikan tahun 1157. Sejak abad ke-16, kota dan wilayah sekitarnya dimiliki oleh keluarga Boucher, dan untuk menghormati keluarga ini Louis XIV memberikan nama quai d'Orsay. Inilah alasannya mengapa Musée d'Orsay bukan terletak di Orsay. Pada abad ke-18, ekluarga Grimod du Fort membeli tanah dan meenrima gelar comte d'Orsay. Tahun 1870, selama Perang Prancis-Prusia, Orsay diduduki pasukan Prusia. 88 "Orcéens" muda menjadi korban dalam Perang Dunia Pertama.

Tahun 1957, karena pengaruh Frédéric dan Irène Joliot-Curie, Institut de physique nucléaire (institut fisika nuklir) dibuka di lembah Chevreuse, dan region itu, khususnya Orsay, menjadi pusat ilmiah penting. Pembangunan lainnya adalah pendirian Universitas Paris-Saclay, di mana banyak fakultas penting berupa fakultas ilmiah.

Tanggal 19 Februari 1977, sebagian teritori Orsay dipisah dan bergabung dengan bagian teritori Bures-sur-Yvette untuk membentuk komune Les Ulis.

Demografi

[sunting | sunting sumber]

Menurut sensus 1999, penduduknya berjumlah 16.236 jiwa. Perkiraan untuk tahun 2005 adalah 16.500 jiwa.

Penduduk Orsay disebut sebagai Orcéens.

Orsay dilayani oleh dua stasiun pada RER jalur B Paris: Le Guichet dan Orsay – Ville.

Wilayah di Orsay

[sunting | sunting sumber]
  • Le Guichet
  • Mondétour
  • Le Petit Madagascar
  • Corbeville

Kota terdekat

[sunting | sunting sumber]

Tempat ibadah

[sunting | sunting sumber]

Orsay memiliki satu gereja Katolik — Saint-Martin – Saint-Laurent, di seberang balai kota, yang memiliki sebuah organ.

Warisan sipil

[sunting | sunting sumber]

Wilayah berhutan

[sunting | sunting sumber]
  • Bois des Rames di sekitar kampus universitas
  • Bois Persan

Arsitektur

[sunting | sunting sumber]
  • la Grande Bouvêche
  • la Pacaterie
  • le Temple de la Gloire
  • le château de Corbeville

Lihat pula

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]