[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Dinasti Jin (266–420)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Dinasti Jin (265–420))
Jin


*tsi[n]-s
8 Februari 266–10 Juli 420
Dinasti Jin (kuning) pada puncak kejayaannya, sekitar tahun 280, selama periode Dinasti Jin Barat
Dinasti Jin (kuning) pada puncak kejayaannya, sekitar tahun 280, selama periode Dinasti Jin Barat
StatusKekaisaran
Ibu kotaLuoyang (266–311)
Chang'an (312–316)
Jiankang (317–420)
Bahasa yang umum digunakanTiongkok Pertengahan
Agama
Buddhisme, Daoisme, Kepercayaan tradisional
PemerintahanMonarki
Kaisar 
• 266–290 (pertama)
Kaisar Wu dari Jin
• 419–420 (terakhir)
Kaisar Gong dari Jin
Kanselir Agung 
Sejarah 
• Didirikan
8 Februari 266
• Reunifikasi Tiongkok di bawah pemerintahan Jin
1 Mei 280
• Jin mengungsi ke wilayah selatan Sungai Huai, Jin Timur dimulai
317
• Pengunduran diri ke Liu Song
10 Juli 420
Luas
280 (masa kejayaan Jin Barat)[1]3.100.000 km2 (1.200.000 sq mi)
347 (masa kejayaan Jin Timur)[1]2.800.000 km2 (1.100.000 sq mi)
Populasi
• 300
35.000.000
Mata uangKoin Tiongkok kuno, Tunai
Didahului oleh
Digantikan oleh
Cao Wei
Wu Timur
Enam Belas Kerajaan
dnsDinasti
Liu Song| Liu Song|Liu Song
Sekarang bagian dariTiongkok
Mongolia
Korea Utara
Vietnam
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini
Dinasti Jin (266–420)
Hanzi tradisional: 晉朝
Hanzi sederhana: 晋朝
Sima Jin
Hanzi tradisional: 司馬
Hanzi sederhana: 司马
Kekaisaran Jin (kuning) sekitar tahun 280 (Jin Barat)
Kekaisaran Jin (kuning) sekitar tahun 400 (Jin Timur)

Dinasti Jin ([tɕîn]; Hanzi: 晉朝; Pinyin: Jìn Cháo) atau Kekaisaran Jin, supaya lebih spesifik terkadang disebut Sima Jin (司馬晉) atau Dua Jin (兩晉), adalah dinasti Tiongkok yang secara tradisional berasal dari tahun 266 hingga 420 M. Didirikan oleh Sima Yan, putra tertua Sima Zhao, yang diangkat menjadi Raja Jin dan secara anumerta dinyatakan sebagai salah satu pendiri dinasti ini, bersama dengan kakak laki-laki Sima Zhao yaitu Sima Shi dan ayah Sima Yi. Dinasti Jin termasuk dalam Periode Tiga Kerajaan (220–280 M), yang berakhir setelah penaklukan dari Wu Timur dengan puncaknya yaitu penyatuan kembali Tiongkok Dalam.

Ada dua bagian utama (Jin Barat dan Jin Timur) dalam sejarah dinasti ini. Jin Barat (266–316) didirikan sebagai negara penerus Cao Wei setelah Sima Yan berhasil merebut takhta dan menjadikan Luoyang sebagai ibu kota pertamanya, kemudian pindah ke Chang'an (sekarang Xi'an, di provinsi Shaanxi). Jin Barat menyatukan kembali Tiongkok pada tahun 280, tetapi tidak lama kemudian terjadi krisis suksesi, Pemberontakan Delapan Pangeran, dan invasi yang dipicu oleh Lima Orang Barbar, yang kemudian mendirikan berbagai kerajaan di sepanjang lembah Sungai Kuning pada tahun 304, serta berhasil menduduki Tiongkok Utara setelah Bencana Yongjia pada tahun 311. Kerajaan-kerajaan tersebut tidak lama kemudian mulai saling bertarung, sehingga dinamakan era Enam Belas Kerajaan yang kacau dan berdarah. Setelah jatuhnya Chang'an pada tahun 316, dinasti Jin Barat runtuh, sehingga orang-orang yang selamat dari dinasti Jin Barat di bawah pimpinan Sima Rui, melarikan diri dari selatan Sungai Yangtze menuju Jiankang (Nanjing) dan membangun Jin Timur (317–420). Dinasti Jin Timur yang meskipun ada ancaman terus menerus dari utara, tetap relatif stabil selama abad berikutnya, tetapi akhirnya direbut oleh jenderal Liu Yu pada tahun 420 dan diganti menjadi dinasti Liu Song (420–479). Dinasti Jin Barat dan Timur keduanya termasuk dalam Enam Dinasti.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b Taagepera, Rein (1979). "Size and Duration of Empires: Growth-Decline Curves, 600 B.C. to 600 A.D.". Social Science History. 3 (3/4): 128. doi:10.2307/1170959. JSTOR 1170959.