[go: up one dir, main page]

Pes bubo

Penyakit Manusia dan Hewan

Pes bubo (bahasa Inggris: bubonic plague) adalah penyakit zoonotik yang menyebar terutama di antara hewan pengerat kecil dan pinjalnya.[1] Penyakit ini merupakan salah satu dari tiga jenis infeksi yang disebabkan oleh bakteri Yersinia pestis (sebelumnya dikenal dengan nama Pasteurella pestis) yang berasal dari famili Enterobacteriaceae. Tanpa penanganan, pes bubo membunuh sekitar dua dari tiga orang yang terinfeksi dalam kurun waktu empat hari.

Pes bubo
Informasi umum
SpesialisasiPenyakit menular Sunting ini di Wikidata

Istilah "bubo" berasal dari bahasa Yunani yang berarti "kelenjar bengkak." Nodus limfa yang bengkak (bubo) biasanya muncul di ketiak dan kunci paha orang yang terinfeksi. Istilah "pes bubo" sering kali digunakan sebagai sinonim dari pes. Akan tetapi, keduanya merupakan konsep yang berbeda. Pes bubo merujuk secara spesifik kepada infeksi yang masuk melalui kulit dan menjalar melalui sistem limfatik.

Dalam sejarah, penyakit ini telah menelan korban jiwa yang besar di Eropa. Tercatat paling tidak pernah terjadi dua wabah pes bubo besar: Wabah Yustinianus pada abad ke-6[2] dan Maut Hitam pada abad ke-14 sampai ke-16. Wabah-wabah berikutnya juga pecah pada abad ke-17, seperti Wabah Besar Sevilla (1647), Wabah Besar London (1665–1666), Wabah Besar Wina (1679), dan Wabah Besar Marseilles (1720). Sementara itu, wabah muncul kembali pada pertengahan abad ke-19 di Asia Tengah. Penyakit ini lalu menyebar dan menewaskan jutaan orang di Tiongkok dan India, yang lalu menyebar ke seluruh dunia sampai abad ke-20.

Pes bubo juga pernah dimanfaatkan sebagai senjata perang. Selama Perang Tiongkok-Jepang Kedua, tentara Jepang mengebom kota Ningbo dengan kutu yang membawa pes bubo.[3] Selama Pengadilan Kejahatan Perang Khabarovsk, Jenderal Kiyashi Kawashima mengaku bahwa pada tahun 1941, pinjal-pinjal yang terinfeksi pes disebarkan di kota Changde.[4]

Catatan kaki

sunting
  1. ^ "Plague, Overview". Health Topics A to Z. Diakses tanggal 23 October 2010. 
  2. ^ McCormick (2007), hal. 290-312.
  3. ^ Japan triggered bubonic plague outbreak, doctor claims, [1], http://www.scaruffi.com/politics/wwii.html, A time-line of World War II, Scaruffi Piero. Prince Tsuneyoshi Takeda and Prince Mikasa received a special screening by Shirō Ishii of a film showing imperial planes loading germ bombs for bubonic dissemination over Ningbo in 1940. (Daniel Barenblatt, A Plague upon Humanity, 2004, hal. 32.)
  4. ^ Daniel Barenblatt, A Plague upon Humanity., 2004, halaman 220–221.