[go: up one dir, main page]

Order of the Companions of Honour

Order of the Companions of Honour adalah medali tanda kehormatan dari Wilayah Persemakmuran yang dianugerahkan oleh Raja George V pada 4 Juni 1917, sebagai tanda pencapaian yang luar biasa.

Order of the Companions of Honour
Pita dan medali "Companions of Honour"
Dianugerahkan oleh Wilayah Persemakmuran
TipeMedali
Dibentuk4 Juni 1917
MottoSetia dan Kehormatan yang Tegas
Dianugerahkan kepadaPengabdian penting secara nasional
StatusDiadakan penganugerahan baru-baru ini
SovereignRatu Elizabeth II
TingkatCompanion (CH)
Pita Order of the Companions of Honour
Lord Tweedsmuir ketika menjabat sebagai Gubernur Jenderal Kanada, mengenakan medali Order of the Companions of Honour di lehernya

Dianugerahkan pertama kali bersamaan dengan penganugerahan Order of the British Empire,[1] medali ini terkadang dianggap sebagai juniornya Order of Merit.[2] Medali ini pada awalnya untuk

"dianugerahkan kepada sejumlah orang yang kepadanya perbedaan khusus ini tampaknya merupakan suatu bentuk pengakuan yang paling tepat dan merupakan suatu tanda kehormatan yang menghubungkan baik dari penerimaan gelar maupun klasifikasi kebaikan".[1]

dan sekarang "dianugerahkan kepada mereka yang telah memberikan kontribusi yang besar pada bidang seni, ilmu pengetahuan, kedokteran, atau pemerintahan yang telah bertahan dalam jangka waktu yang lama".[3] Penerima pertama medali ini semuanya berkenaan dengan "pengabdian yang berhubungan dengan perang" dan terdaftar di The London Gazette.[4]

Referensi

sunting
  1. ^ a b "A New Order"Perlu langganan berbayar . The Times. 25 August 1917. hlm. 7. 
  2. ^ "The Monarch of the Today > Queen Ann arbor to the new one w public > Honours > Companions of Honour". Royal.gov.uk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 December 2011. Diakses tanggal 3 December 2011. 
  3. ^ "The honours system: Types of honours and awards". UK Government. 22 August 2016. Diakses tanggal 31 August 2016. 
  4. ^ "No. 30250". The London Gazette (Supplement). 24 August 1917. hlm. 8799.