[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Wikipedia:Evaluasi pemblokiran

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Halaman ini merupakan pedoman di Wikipedia bahasa Indonesia.
Isinya telah diterima luas oleh para pengguna dan dianggap sebagai standar yang harus diikuti oleh semua pengguna, meskipun sebaiknya dipahami dengan akal sehat, dan pengecualian dapat berlaku sewaktu-waktu. Segala penyuntingan substansial yang dilakukan di halaman ini harus menggambarkan konsensus. Jika Anda ragu, diskusikan terlebih dahulu di halaman pembicaraan.

Dalam operasi sehari-hari para pengurus Wikipedia dapat memblokir akun pengguna maupun alamat IP baik untuk mencegah maupun untuk menghentikan vandalisme dan tindakan lain yang tidak sesuai dengan aturan komunitas. Halaman ini menjelaskan kepada pengguna yang telah diblokir tentang alasan mengapa mereka mendapat status pemblokiran itu dan bagaimana cara mencabutnya.

Mengapa saya diblokir?

  • Anda mungkin diblokir secara tidak sengaja karena alamat IP yang Anda gunakan sama dengan alamat IP yang pernah dipakai untuk melakukan vandalisme di Wikipedia;
  • atau alamat IP dan nama pengguna Anda diblokir karena dianggap bertanggung jawab (atau terlibat) dalam pelanggaran serius terhadap kebijakan komunitas.

Bila akun Anda diblokir secara tidak sengaja atau bukan karena kesalahan Anda, pemblokiran itu dapat dengan mudah dicabut setelah pengurus mengetahui permasalahan yang sebenarnya. Bila bukan karena ketidaksengajaan, Anda dapat mengajukan evaluasi pemblokiran yang akan mendapat tinjauan kembali dari pengurus lain. Salah satu tujuan pemblokiran adalah agar pengguna memahami dan dapat belajar dari insiden tersebut sehingga mencegah terjadinya insiden yang sama di kemudian hari.

Pertanyaan yang sering diajukan

Apa itu pemblokiran?

Pemblokiran adalah suatu istilah teknis dimana suatu akun, sebuah alamat/blok alamat IP, atau seseorang dicegah melakukan penyuntingan Wikipedia. Bagi sysop dan bureaucrat, beberapa kewenangan tambahan mereka juga akan terpengaruh oleh pemblokiran.
Pemblokiran sering digunakan untuk menangani vandalisme. Ada beberapa situasi lain dimana pemblokiran patut dilakukan, yang akan dijelaskan di bawah. Dalam semua kasus, pemblokiran lebih bersifat mencegah dan bukan menghukum, dan hanya dilakukan untuk menghindari kerusakan Wikipedia. Blokir umumnya efektif selama 24 jam, kecuali untuk beberapa kasus yang juga akan dijelaskan di bawah, dan biasanya akan dihapus jika kontributor tersebut setuju untuk menghentikan tindakan merusaknya.
Semua user dapat mengirimkan permintaan pemblokiran melalui Warung Kopi. Tindakan segera akan dilakukan jika bukti-bukti pelanggaran kebijakan bisa diberikan; tetapi, pengurus tidak diharuskan untuk menerapkan pemblokiran.

Apakah sebaiknya saya membuat akun baru ketika saya diblokir?

Tidak. Hal tersebut diartikan bahwa Anda berusaha menghindari pemblokiran dan dapat menyebabkan tidak hanya nama pengguna Anda yang diblokir, tetapi juga IP Anda. Kemungkinan Anda untuk dibuka blokirnya lebih besar bila Anda menyampaikannya kepada pengurus lain alih-alih membuat akun baru. Pemblokiran tidak memberikan cacat pada akun Anda, pengguna yang telah diblokir dapat diangkat menjadi pengurus dan diberikan peralatan tambahan lainnya apabila kontribusinya dianggap baik oleh komunitas.
Anda dapat meminta agar pemblokiran Anda dicabut melalui halaman pembicaraan pengguna Anda, yang biasanya tidak ikut diblokir.

Saya tidak pernah melanggar kebijakan Wikipedia namun akun saya diblokir

Hal ini mungkin terjadi bila komputer Anda berbagi IP dengan komputer lain, misalnya bila Anda menggunakan komputer warung Internet, sekolah, kampus, atau tempat kerja Anda. Anda dapat menghubungi Pengurus dan menjelaskan permasalahannya. Ini umum terjadi dan biasanya pemblokiran dapat dilepaskan dengan cepat oleh pengurus.

Saya telah diblokir namun blokir tersebut dicabut sebelum waktu yang ditentukan, mengapa?

Seluruh pemblokiran ditinjau kembali dan didiskusikan oleh para pengurus, terutama bila pengguna bersangkutan memintanya. Satu-satunya persyaratan blokir dapat dilepas adalah bila pengguna bersangkutan telah memahami kesalahan yang dilakukannya dan memberikan konfirmasi bahwa kesalahan tersebut tidak akan terulangi.

Saya diblokir dengan alasan "pemblokiran otomatis", apa maksudnya?

Anda kemungkinan diblokir secara tidak sengaja karena menggunakan alamat IP yang sama dengan pengguna lain yang diblokir oleh pengurus Wikipedia. Hal ini dapat terjadi bila Anda menggunakan komputer warung Internet, sekolah, kampus, atau tempat kerja Anda. Anda dapat menghubungi Pengurus dan menjelaskan permasalahannya. Ini umum terjadi dan biasanya pemblokiran dapat dilepaskan dengan cepat oleh pengurus.

Evaluasi pemblokiran

Langkah-langkah untuk mengirimkan permohonan evaluasi pemblokiran akan tersedia di halaman pengguna Anda ketika Anda diblokir. Cara tercepat untuk melihat apakah Anda diblokir atau tidak adalah dengan mengeklik halaman ini. Bila Anda bisa masuk dan menyuntingnya berarti Anda tidak diblokir atau pemblokiran Anda telah dilepaskan. Anda dapat melepaskan pemblokiran itu dengan meminta bantuan dari pengurus yang memblokir atau pengurus lain yang independen.

Alasan evaluasi pemblokiran

Dalam kasus yang sangat langka, bila Anda sengaja diblokir namun pengurus lain menganggap bahwa Anda diperlakukan tidak adil, mereka dapat mencabut status pemblokiran Anda. Hal lain yang dapat menjadi alasan evaluasi pemblokiran selain akibat ketidaksengajaan antara lain:

  • Bila pengurus yang memblokir mengubah pikirannya dan memiliki alasan kuat untuk mencabut pemblokiran
  • Bila pemblokiran membutuhkan diskusi yang dapat mencapai waktu lebih dari satu hari
  • Bila Anda merasa diperlakukan tidak adil dan menyampaikannya pada pengurus lain. Pengurus itu biasanya akan meninjau ulang dan menanyakan alasan pemblokiran kepada pengurus yang memblokir.

Apa yang terjadi selanjutnya?

Bila Anda telah mengajukan permohonan evaluasi pemblokiran, pengurus dan pengguna lainnya (yang mungkin tidak terkait dengan permasalahan) akan melihat kembali riwayat suntingan Anda serta alasan mengapa Anda diblok. Setelah itu pengurus yang memblokir atau pengurus lain dapat memutuskan apakah akan mencabut pemblokiran Anda atau tetap melanjutkannya hingga batas waktu yang ditentukan.

Mengajukan

Untuk mengajukan evaluasi pemblokiran terhadap seorang pengguna (yang bukan merupakan diri Anda sendiri), silakan klik tombol di bawah ini:

Ajukan evaluasi

Namun, apabila ingin mengajukan evaluasi pemblokiran untuk diri Anda sendiri, maka ajukanlah di halaman pembicaraan Anda.

Lihat pula