[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Fluoksetin

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Prozac)
Fluoksetin
Fluoksetin (top),
(R)-fluoksetin (kiri), (S)-fluoksetin (kanan)
Nama sistematis (IUPAC)
N-metil-3-fenil-3-[4-(trifluorometil)fenoksi]propan-1-amina
Data klinis
Nama dagang Nopres, Prozac, Sarafem, dll
AHFS/Drugs.com monograph
MedlinePlus a689006
Data lisensi US Daily Med:pranala
Kat. kehamilan C(AU)
Status hukum Harus dengan resep dokter (S4) (AU) -only (CA) POM (UK) -only (US)
Rute Oral
Data farmakokinetik
Bioavailabilitas 60–80%[1]
Ikatan protein 94–95%[2]
Metabolisme Hati (kebanyakan dimediasi oleh CYP2D6)[3]
Waktu paruh 1–3 hari (akut)
4–6 hari (kronis)[3][4]
Ekskresi Urin (80%), feses (15%)[3][4]
Pengenal
Nomor CAS 54910-89-3 YaY
Kode ATC N06AB03 QN06AB03
PubChem CID 3386
Ligan IUPHAR 203
DrugBank DB00472
ChemSpider 3269 YaY
UNII 01K63SUP8D YaY
KEGG D00326 YaY
ChEBI CHEBI:5118 YaY
ChEMBL CHEMBL41 YaY
Data kimia
Rumus C17H18F3NO 
  • InChI=1S/C17H18F3NO/c1-21-12-11-16(13-5-3-2-4-6-13)22-15-9-7-14(8-10-15)17(18,19)20/h2-10,16,21H,11-12H2,1H3 YaY
    Key:RTHCYVBBDHJXIQ-UHFFFAOYSA-N YaY

Data fisik
Titik lebur 179–182 °C (354–360 °F)
Titik didih 395 °C (743 °F)
Kelarutan dalam air 14 mg/mL (20 °C)

Fluoksetin adalah obat anti depresan yang dikonsumsi untuk mengatasi depresi, bulimia nervosa, gangguan obsesif kompulsif (gangguan pikiran yang sulit hilang serta memerlukan tindakan berulang), gangguan pola makan, dan serangan kepanikan (kepanikan mendadak, ketakutan berlebih, kekhawatiran atau kecemasan terhadap suatu serangan)[5][6]

Fluoksetin hanya boleh dikonsumsi dengan resep dokter. Fluoksetin adalah jenis obat oral dalam bentuk tablet dan kapsul.[7] Fluoksetin merupakan obat anti depresan yang bekerja di saraf otak dengan meningkatkan aktivitas zat kimia yang disebut serotonin.[5] Fluoksetin dapat dikonsumsi oleh orang dewasa dan anak-anak berusia 8 tahun lebih untuk mengatasi depresi namun tidak boleh dikonsumsi oleh penderita diabetes karena dapat mempersulit kestabilan gula darah.[7]

Sejarah ditemukannya fluoksetin bermula saat Ray W Fuller, seorang ahli biokimia bekerja sama dengan rekannya, Eli Lilly. Dalam penelitiannya, mereka menggunakan tikus sebagai objek. Tikus itu diberikan chloroamphetamine yang menghambat produksi serotonin untuk mengukur efek obat lain terhadap kadar serotonin.[8]

Dua peneliti lain, Bryan Molloy dan Wong bergabung dengan Fuller dalam penelitian Eli Lilly. Pada tahun 1971 Bryan dan Wong mengikuti kuliah yang mempelajari neurotransmisi yang disampaikan oleh seorang peneliti dari Universitas Johns Hopkins, Solomon Synder.[8]

Wong kemudian menggunakan teknik yang telah disampaikan Solomon Synder untuk menguji efek berbagai senyawa, yang salah satunya ia menemukan senyawa fluoksetin untuk mengatasi kerja serotonin.[8]

Eli Lilly menggunakan fluoksetin atau prozac untuk pengobatan darah tinggi. Ia dan ketiga rekannya melakukan penelitian lebih lanjut. Pada tahun 1986, perusahaan farmasi Eli Lilly mengenalkan fluoksetin sebagai obat untuk depresi klinis.[9] Pada Desember 1987, Eli Lilly mendapat persetujuan dari FDA.[8]

Efek Samping

[sunting | sunting sumber]
  • Obat ini bisa menimbulkan efek samping umum atau ringan seperti mual, sakit kepala, susah tidur, diare, dan kelelahan.[7] Efek samping ini dialami oleh lebih dari satu orang dari 100 pasien. Apabila efek ini semakin mengganggu segera hubungi dokter atau apoteker.
  • Fluoksetin bisa menyebabkan gejala efek samping berat seperti kadar natrium dalam darah yang rendah sehingga bisa menimbulkan sakit kepala, kelelahan, kesulitan berkonsentrasi dan mengingat sesuatu. Selain itu, obat ini juga bisa menimbulkan kejang, bruxism, ganguan pada jantung, sindrom serotonin, serta glaukoma kronik.[10]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Fluoxetine Hydrochloride". The American Society of Health-System Pharmacists. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 December 2015. Diakses tanggal 2 December 2015. 
  2. ^ "Prozac- fluoxetine hydrochloride capsule". DailyMed. 23 December 2021. Diakses tanggal 11 March 2023. 
  3. ^ a b c "Prozac Fluoxetine Hydrochloride". TGA eBusiness Services. Eli Lilly Australia Pty. Limited. 9 October 2013. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 April 2017. Diakses tanggal 23 November 2013. 
  4. ^ a b Altamura AC, Moro AR, Percudani M (March 1994). "Clinical pharmacokinetics of fluoxetine". Clinical Pharmacokinetics. 26 (3): 201–14. doi:10.2165/00003088-199426030-00004. PMID 8194283. 
  5. ^ a b "Fluoxetine for depression, obsessive compulsive disorder and bulimia nervosa | Medicines for Children". www.medicinesforchildren.org.uk. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-22. Diakses tanggal 2019-12-12. 
  6. ^ "Fluoxetine: MedlinePlus Drug Information". medlineplus.gov (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-08. Diakses tanggal 2019-12-12. 
  7. ^ a b c "Fluoxetine (Prozac): an antidepressant". nhs.uk (dalam bahasa Inggris). 2019-01-08. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-21. Diakses tanggal 2019-12-12. 
  8. ^ a b c d CalmX, some as; Artist, Was an Experimental; Director, Film; producer; Creator, Video Game Content; inventors, freelance writer for some 18 years She specialized in writing about; inventions; March 2015, in particular Bellis died in. "Who Invented the Antidepressant Prozac and How Does It Work?". ThoughtCo (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-04-20. Diakses tanggal 2019-12-14. 
  9. ^ "Prozac | drug". Encyclopedia Britannica (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-06. Diakses tanggal 2019-12-14. 
  10. ^ "Fluoksetin (Prozac)". Fluoksetin (Prozac). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-03-02. Diakses tanggal 13 Desember 2019.