[go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Kabupaten Luding

Koordinat: 29°54′50″N 102°14′02″E / 29.914°N 102.234°E / 29.914; 102.234
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kabupaten Luding
泸定县 · ལྕགས་ཟམ་རྫོང་།
Jembatan Luding melintasi Sungai Dadu
Jembatan Luding melintasi Sungai Dadu
Lokasi Kabupaten Luding (merah) dengan Prefektur Garzê (kuning) dan Sichuan
Lokasi Kabupaten Luding (merah) dengan Prefektur Garzê (kuning) dan Sichuan
Koordinat: 29°54′50″N 102°14′02″E / 29.914°N 102.234°E / 29.914; 102.234
NegaraTiongkok
ProvinsiSichuan
Kota setingkat prefekturGarzê
Ibu kotaKota Luqiao (泸桥镇)
Luas
 • Total2.165,35 km2 (83,605 sq mi)
Populasi
 (2022)
 • Total86.234
 • Kepadatan0,40/km2 (1,0/sq mi)
 • [[Daftar suku di Tiongkok |Etnis]] utama
Han - 78,2%
Tibet - 16,0%
Yi - 4,8%
Zona waktuUTC+8 (Waktu di Tiongkok)
Kode pos
626100
Kode area telepon0836
Situs webwww.luding.gov.cn

Kabupaten Luding (Hanzi sederhana: 泸定县; Hanzi tradisional: 瀘定縣; Pinyin: Lúdìng Xiàn), juga dikenal melalui nama Tibetnya sebagai Chagsam atau Jagsam (Tibet: ལྕགས་ཟམ་རྫོང་།Wylie: lcags zam rdzong; ZWPY: Jagsam Zong) adalah sebuah kabupaten yang terletak di tenggara Prefektur Otonom Tibet Garzê di provinsi Sichuan, Tiongkok. Kabupaten Luding meliputi area seluas 2.165,35 km2, dan memiliki populasi 86.234 pada tahun 2022.[1]

Kabupaten Luding berbatasan dengan Kabupaten Tianquan, Kabupaten Yingjing, dan Kabupaten Hanyuan di timur, Kabupaten Shimian di selatan, dan Kangding di barat dan utara.[2]

Kabupaten Luding terletak di dalam Pegunungan Hengduan, di tepi tenggara Dataran Tinggi Tibet. Kota Luqiao, ibu kota kabupaten, berada di ketinggian 1.321 meter di atas permukaan laut. Titik tertinggi di kabupaten ini adalah Gunung Gongga, di sepanjang perbatasan barat daya dengan Kangding.[3]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ 泸定简介 [Luding Introduction]. luding.gov.cn (dalam bahasa Tionghoa). Luding County People's Government. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-05. Diakses tanggal 2022-09-05. 
  2. ^ 2021年统计用区划代码(泸定县). 2021 Statistical Division Codes (Luding County) (dalam bahasa Tionghoa). National Bureau of Statistics of China. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-14. Diakses tanggal 2022-09-05. 
  3. ^ National Bureau of Statistics Luding County, 2018 (Chinese)
  4. ^ 中国地面气候标准值月值(1981-2010) (dalam bahasa Tionghoa). China Meteorological Data Service Center. Diakses tanggal 20 October 2018. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]